Advertisement
Bendungan Beton di Ponjong Gunungkidul Akan Dilengkapi Arena Bermain & Jadi Destinasi Wisata Baru

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Pemkab Gunungkidul telah menyelesaikan masterplan revitalisasi Bendungan Beton di Desa Umbulrejo, Ponjong, Gunungkidul. Program ini adalah upaya menghidupkan sektor kepariwisataan di sisi timur Gunungkidul.
Kepala Bidang Perekonomian dan Pemberdayaan Masyarakat, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Gunungkidul, Nurudin Araniri, mengatakan revitalisasi Bendungan Beton merupakan bagian dari upaya pengembangan desa wisata di Umbulrejo, Ponjong. Pembangunan masih dalam tahap perencanaan dengan menyelesaikan masterplan serta detail engineering design (DED) tahap pertama. “Rencananya ada empat DED, tapi sekarang baru diselesaikan satu untuk revitalisasi Beton,” kata Nurudin, Rabu (14/9/2022).
Dia menjelaskan lanskap bendungan akan ditata. Akan dibangun pula toilet, kolam ikan, kolam anak-anak, arena seluncur hingga tempat kuliner.
“Intinya ada upaya mempercantik kawasan Beton sehingga dapat menarik minat para pengunjung,” ungkapnya.
Pemkab baru mengusulkan anggaran revitalisasi melalui dana keistimewaan senilai Rp8 miliar untuk pembangunan tahap pertama.
“Kalau disetujui, realisasi pembangunan dimulai 2024 karena usulan penggunakan danais harus diajukan dua tahun sebelum pelaksanaan pembangunan,” katanya.
Menurut dia, alokasi Rp8 miliar baru digunakan untuk pembangunan tahap pertama. Sesuai perencanaan, masih ada tiga tahapan untuk menyelesaikan rehab sesuai dengan masterplan yang disusun.
“Memang harus bertahap dan penataan kawasan ini ditarget selesai di 2028 mendatang,” katanya.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Gunungkidul Saptoyo mengatakan pengembangan Desa Wisata Umbulrejo merupakan salah satu upaya dari pemkab untuk menghidupkan wisata di sisi timur Gunungkidul.
BACA JUGA: Setelah Beraksi di 18 Lokasi, Maling Spesialis Kambing Dicokok Polisi
Hingga sekarang, destinasi wisata masih terkonsentraso di sisi selatan, khususnya kawasan pantai. Oleh karenanya, ada upaya pengembangan destinasi selain kawasan pantai. “Salah satunya di Umbulrejo, Kapanewon Ponjong,” katanya.
Umbulrejo memiliki banyak potensi. Selain keberagaman budaya, kawasan itu memiliki potensi sumber daya alam berupa gua, perbukitan hingga keberadaan Bendungan Beton.
“Pengembangan wisata ini akan berpusat di Bendungan Beton. Nantinya ada integrasi antardestinasi seperti Beton-Gua Cokro atau yang lain karena menjadi satu kawasan,” katanya.
BACA JUGA: Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Tingkatkan Literasi Digital Masyarakat untuk Promosikan Pariwisata di Jogja
Advertisement

Pengin Nikmati Air Terjun Swiss dan Kebun Tulip ala Belanda, Objek Wisata Ini Cocok untuk Anda
Advertisement
Berita Populer
- Napak Tilas Pemkot Jogja, Ribuan ASN Diajak Berkeliling dengan Bersepeda
- Lengkap! Ini Jadwal KRL Jogja Solo Selasa 6 Juni 2023
- Ada Potensi Hujan di DIY Hari Ini, Simak Persebarannya!
- Seluk Beluk PSHT, Kelompok Pesilat yang Tawuran di Tamsis Jogja
- Rute dan Jam Keberangkatan Bus Damri ke YIA 6 Juni 2023
Advertisement
Advertisement