Sultan: Terkoneksi Tol Jogja, Jalur Alternatif dari Sleman ke Gunungkidul Harus Selesai di 2024
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan jalur alternatif dari Sleman menuju Gunungkidul lewat Prambanan ke Gading akan tuntas pada 2024 sehingga dapat mengurangi beban jalur utama Piyungan-Patuk yang rawan longsor. Jalan baru ini akan terkoneksi langsung dengan exit toll Jogja Solo di Bokoharjo.
Sri Sultan HB X mengatakan Jalan Jogja-Wonosari jalur Piyungan-Patuk rawan longsor dan kelebihan beban. Jalur alternatif lain ke Gunungkidul dibutuhkan untuk mengatasi masalah ini. Dalam jangka pendek, HB X menilai persoalan yang harus diselesaikan adalah antisipasi longsor di jalan raya yang sulit diprediksi titik lokasinya.
Advertisement
BACA JUGA : Tunggu Respons Pusat, Pemda DIY Siapkan Jalur..
“Saya kira bukan masalah percepatan [pembangunan jalur alternatif harus dipercapat], lokasi longsor kan tidak bisa dipastikan di tempat yang mana,” kata Sultan di sela-sela menyerahkan bantuan untuk korban gempa Cianjur di Kantor BPBD DIY, Jumat (2/12/2022).
Sultan mengatakan beban arus lalu lintas yang melewati kawasan Piyungan-Patuk harus dikurangi. Oleh karena itu, Pemda DIY telah berinisiatif membangun jalur alternatif menuju ke Gunungkidul melalui jalur Prambanan-Gading.
“Piyungan itu harapan saya bebannya harus dikurangi. Kami mencoba membangun jalan dari Prambanan langsung ke Wonosari dan 2024 harus selesai,” ucapnya.
BACA JUGA : Piyungan-Patuk Longsor Lagi, DIY Desak Pusat Segera..
Pembebasan lahan untuk pembangunan perluasan dan jalan baru untuk jalur Prambanan-Gayamharjo yang berada di wilayah Sleman saat ini sedang diproses. Jalan ini, lanjut Sultan, akan terkoneksi langsung dengan Tol Jogja Solo di exit toll Bokoharjo. Orang yang akan ke Gunungkidul melewati Tol Jogja Solo nanti melewati jalur Prambanan-Gayamharjo dan Tawang-Ngalang untuk menuju ke Gading, Playen, Gunungkidul.
“Itu nanti untuk sampai Wonosari tidak perlu lewat Piyungan,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Prakiraan Cuaca di Jogja Selasa 26 November 2024, BMKG: Waspadai Potensi Hujan Disertai Petir di Sleman dan Gunungkidul
- Jadwal SIM Keliling Bantul Selasa 26 November 2024
- Jadwal SIM Keliling Sleman Selasa 26 November 2024: Di Kelurahan Candibinangun Pakem
- Jalur Trans Jogja ke Malioboro, Kampus UNY, Kampus UGM dan Kraton Jogja
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Selasa 26 November 2024: Hari Ini Ada Bimbingan Lulus Ujian
Advertisement
Advertisement