Advertisement

Tinjau Venue Akad Nikah Kaesang-Erina, Erick Thohir: Acara Sakral Kami Jaga tetap Sakral

Lugas Subarkah
Jum'at, 09 Desember 2022 - 18:57 WIB
Arief Junianto
Tinjau Venue Akad Nikah Kaesang-Erina, Erick Thohir: Acara Sakral Kami Jaga tetap Sakral Erick Thohir ketika ditemui awak media di Hotel Royal Ambarukmo, Jumat (9/12/2022) - Harian Jogja/Lugas Subarkah

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN — Sehari menjelang akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Menteri BUMN yang juga turut membantu pelaksanaan pernikahan tersebut, Menteri BUMN Erick Thohir meninjau venue akad nikah di pendopo Hotel Royal Ambarukmo, Jumat (9/12/2022).

Kepada awak media, Erick menjelaskan rangkaian kegiatan di Solo sudah berjalan dengan lancar, yakni pengajian dan siraman. “Sudah terjadi, memang tadi pagi saya langsung ke sini, mempersiapan dan mengecek kepastian yang di sini,” ujarnya.

Advertisement

Berdasarkan hasil pantauannya di venue akad nikah, menurutnya semua sudah dipersiapkan dengan baik dan sesuai rencana. “Yang acara besok kurang lebih jam 13.00. Ya insyaallah semua baik,” ungkapnya. "Ya di sini sih saya rasa 90 persen,” katanya.

BACA JUGA: Penuh Haru, Ini yang Disampaikan Erina saat Sungkem kepada Ibundanya

Menurutnya, persiapan yang lebih kompleks justru untuk acara yang di Solo. Di Jogja, acaranya hanya akad nikah yang dihadiri mayoritas keluarga.

“Sesuatu yang sakral, kami jaga tentu keluarga dari mempelai perempuan yang memang mempersiapkan ini, jadi kita supporting,” katanya.

Acara di Solo kata dia, akan ada tamu-tamu negara. Namun dia belum bisa menjelaskan detailnya. Sementara acara di Jogja hanya ada 150 undangan mayoritas keluarga.

“Yang ini lebih hangat karena kan keluarga. Kalau tamu dari luar kayaknya sedikit sekali di sini,” ungkapnya.

Presiden Joko Widodo, diakuinya menginap di Hotel Royal Ambarukmo. “Untuk mempermudah, supaya tidak terlalu jauh dan juga tidak mengganggu masyarakat sekitar kalau ada kemacetan segala, apalagi ini kan hari-hari liburan, jadi ya beliau memutuskan lebih dekat lebih baik,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Sheila on 7 Bikin Konser di Medan, Pertumbuhan Sektor Pariwisata di Sumut Ikut Subur

News
| Kamis, 25 April 2024, 13:07 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement