Advertisement
Jadi Pejabat Bupati Kulonprogo, Ni Made: Siap Kawal Aerotropolis!
Kepala Dishub DIY, Ni Made Dwipanti Indrayanti.-Harian Jogja - Triyo Handoko
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Gubernur DIY, Sri Sultan HB X melantik Pejabat Bupati Kulonprogo di kompleks Kepatihan, Senin (22/5/2023). Adapun pejabat yang dilantik tersebut adalah Kepala Dinas Perhubungan DIY, Ni Made Dwipanti Indrayanti.
Sultan berharap agar Ni Made dapat mengawal pembangunan selatan DIY. “Harapanya untuk Pejabat Bupati Kulonprogo dapat mengawal pembangunan selatan DIY, agar pengentasan kemiskinan dapat dipercepat,” katanya, setelah pelantikan, Senin siang.
Advertisement
Ni Made dilantik oleh Sultan untuk menggantikan pejabat bupati sebelumnya, yaitu Tri Saktiyana. “Dilantik untuk masa jabatan setahun ke depan sejak dilantik,” ujar Sultan.
Sebelumnya, Ni Made adalah Kepala Dinas Perhubungan DIY. “Salah satu pesan utama Sultan terkait Kulonprogo untuk mengawal pembangunan kawasan aerotrpolis sebagai pendukung Bandara YIA, tentu akan kami lakukan dengan baik,” katanya.
BACA JUGA: HMI Cabang Yogyakarta Punya Pengurus Baru
Pembangunan Kawasan aeropolis, jelas Ni Made, untuk terus menggenjot investasi di kabupaten yang berbatasan dengan Purworejo, Jawa Tengah tersebut. “Tentu potensi investasi Kulonprogo dengan adanya aeropolis ini diharapkan dapat ditingkatkan,” terangnya.
Investasi yang meningkat di Kulonprogo, lanjut Ni Made, agar program pengentasan kemiskinan dapat terus diupayakan. “Untuk JJLS juga diminta untuk dipastikan terus berjalan agar segera rampung,” ujarnya.
Ni Made akan memastikan berbagai pembangunan infrastruktur itu terus berjalan sesuai peraturan yang ada. “Tentu harus sesuai aturan yang ada dan berlaku, agar semuanya berjalan dengan baik sesuai tujuan yang ada,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KAI Commuter Siapkan 102 Rangkaian Kereta untuk Natal dan Tahun Baru
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Perkenalkan, Kepala Dinsos dan Kepala Dinkes Kulonprogo yang Baru
- Bangun Jurnalisme Berperspektif Kesejahteraan Hewan
- Satu Jabatan Pimpinan Tinggi di Bantul Belum Dilantik
- Perangkat Kalurahan dan Swasta Paling Banyak Disidang di Tipikor Jogja
- DPUPKP Bantul Petakan Titik Genangan dan Talut Rawan Longsor
Advertisement
Advertisement




