Advertisement

Promo November

Wisatawan Jogja Diharapkan Bantu Kurangi Volume Sampah di Tugu Malioboro dan Kraton

Alfi Annisa Karin
Senin, 25 Desember 2023 - 15:57 WIB
Sunartono
Wisatawan Jogja Diharapkan Bantu Kurangi Volume Sampah di Tugu Malioboro dan Kraton Petugas memberikan tumpukan sampah yang menggunung di kawasan Kotabaru. - Istimewa.

Advertisement

Harianjogja.com, GEDONGTENGEN—Penjabat Wali Kota Jogja Singgih Raharjo meminta wisatawan untuk turut menjaga kebersihan di Kota Jogja. Khususnya di destinasi wisata di Kota Jogja, yaitu kawasan Tugu, Malioboro, Kraton (Gumaton).

Singgih menyebut, produksi sampah harian di kawasan Gumaton mencapai 1,5-2 ton perhari. Ini diprediksi akan meningkat seiring dengan meningkatnya jumlah wisatawan selama libur nataru. "Semoga tidak terlalu melonjak banyak," ujar Singgih, Senin (25/12/2023).

Advertisement

BACA JUGA : Pembuang Sampah di Bantul Akan Dibawa ke Pengadilan

Dia menyebut sejumlah persiapan dilakukan, seperti menyiapkan personel. Dia memastikan petugas kebersihan di kawasan Gumaton akan mulai bekerja sebelum pagi hari. Ini merupakan upaya Pemkot Jogja untuk memastikan kawasan Gumaton bersih dari sampah. Sehingga bisa memberikan rasa nyaman bagi wisatawan.

"Kami berusaha semaksimal mungkin untuk Kota Jogja bersih," katanya.

Menurut Singgih upaya ini tak ada artinya jika tidak turut didukung oleh wisatawan. Untuk itu, wisatawan diharapkan dapat membuang sampah di tempat-tempat yang telah disediakan. Akan lebih baik jika sampah dibawa pulang.

"Saya tidak menambah kantong tempat sampah tambahan yang ada, tapi yang jelas kita akan lebih ditambah personilnya," katanya.

BACA JUGA : TPST Tamanmartani Diresmikan, Diklaim Mampu Ubah 90 Ton Sampah Jadi RDF

Tak hanya bagi wisatawan, imbauan yang sana juga diberikan kepada para pedagang di kawasan Malioboro. Pedagang diharapkan meminimalisir produksi sampah kemasan. Dianjurkan juga memakai kemasan yang ramah lingkungan. "Saya imbau ya belilah kuliner di Jogja, dinikmati di Jogja kemudian minimalkan sampah," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat

News
| Sabtu, 23 November 2024, 05:57 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement