Advertisement

Sambut Iduladha, PLN Gelar Pemeliharaan Preventif Terpadu di Kota Jogja

Abdul Hamied Razak
Jum'at, 07 Juni 2024 - 08:27 WIB
Abdul Hamied Razak
Sambut Iduladha, PLN Gelar Pemeliharaan Preventif Terpadu di Kota Jogja Kegiatan pemeliharaan preventif terpadu jaringan listrik oleh PLN di Kota Jogja, Rabu (5/6 - 2024) ist

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Menyambut datangnya Hari Raya Iduladha 1445 H, PLN UP3 Yogyakarta menggelar pemeliharaan preventif terpadu jaringan listrik di Kota Jogja. Fokus jaringan yang dipelihara adalah sepanjang Jln. Kusumanegara hingga Jln. Pandeyan, Jln Glagahsari Kemantren Umbulharjo dengan panjang jaringan 4 KMS.

Pundhi Nugrohojati, Manager PLN UP3 Yogyakarta menyampaikan bahwa jaringan tersebut mampu menyuplai lebih dari 20.000 pelanggan di Kota Jogja. Kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan pemeliharaan preventif terpadu yang setiap minggu dilaksanakan oleh PLN UP3 Yogyakarta secara bergiliran di setiap daerah.

Advertisement

"Kegiatan ini merupakan kolaborasi tim teknik dari seluruh ULP, vendor preventif korektif dan bagian jaringan UP3 Yogyakarta. Setelah ULP Wonosari, ULP Bantul, dan ULP Wates, kini giliran ULP Yogyakarta Kota yang menjadi tujuan pemeliharaan ini," katanya melalui siaran persnya, Jumat (7/6/2024).

BACA JUGA: Iduladha 2024, 6 Ribu Lebih Hewan Kurban Akan Disembelih di 500 Titik Jogja

Kegiatan ini, lanjut Pundhi, juga sebagai upaya PLN meningkatkan keandalan jaringan dalam rangka menyambut perayaan Iduladha bagi Umat Muslim di Yogyakarta. Dia juga memaparkan bahwa selama kegiatan ini, PLN memelihara penyulang GJN03, Section ABSW S2-136 hingga Ujung yang membentang di sepanjang Jln. Kusumanegara - Jln Pandeyan, Glagahsari, dengan beberapa pekerjaan meliputi potong pohon, pemasangan penangkal petir, penggantian isolator, pemasangan alat pelindung hewan.

"Berbeda dari sebelumnya, kali ini Kami mengerahkan setidaknya 110 personel dengan 20 armada. Mengingat lokasi yang dipelihara ada di sepanjang jalan arteri Kota Yogyakarta, banyak gedung perkantoran, pusat perniagaan dan juga kampus, yang tentu membutuhkan kecepatan juga kehati-hatian yang lebih untuk melakukan pekerjaan," tegas Pundhi.

Pundhi berharap, dengan adanya pemeliharaan ini, masyarakat bisa lebih fokus dalam menjalani rangkaian Ibadah Hari Raya Iduladha, dan meminimalisir adanya gangguan jaringan listrik akibat pepohonan.

"Masyarakat bisa turut berkontribusi dalam menjaga keandalan jaringan listrik ini, dengan melaporkan kepada PLN jika menemukan potensi gangguan jaringan, seperti adanya pohon, bangunan, reklame ataupun benda apa saja yang mendekati Jaringan Tegangan Menangah (JTM) 20KV. Masyarakat bisa melaporkannya melalui aplikasi PLN Mobile, agar lebih cepat ditangani oleh petugas," ujar Pundhi.

Suryawan, Ketua Takmir Masjid Sebelas Maret Jl. Glagahsari, Warungboto, Kemantren Umbulharjo, mengapresiasi kegiatan yang digalakan PLN siang itu. Ia menuturkan bahwa dengan adanya pemeliharaan preventif ini diharapkan perayaan Hari Raya Idul Adha di lingkungannya berjalan dengan baik tanpa adanya gangguan jaringan listrik.

BACA JUGA: Jelang Iduladha, Pemda DIY Mewaspadai Sebaran Penyakit Hewan Kurban

"Terimakasih atas usaha dari PLN terkait dengan usaha pemeliharaan yang dilakukan di sekitar wilayah Kami, dan Kami berharap dengan adanya pemeliharaan ini rangkaian kegiatan Idul Adha yang akan Kita songsong bersama sekitar dua minggu kedepan akan berjalan secara lancar, baik dan tanpa gangguan kaitannya dengan penggunaan fasilitas listrik yang dikelola oleh PLN," ungkap Suryawan.

Suryawan juga berharap, di masa mendatang gangguan oleh alam bisa diminimalisir dengan adanya kegiatan pemeliharaan preventif terpadu ini. "Banyak laporan dari jamaah kami terkait dengan gangguan listrik di rumahnya, saya kira ini bagian dari gangguan oleh alam, dan dengan kegiatan pemeliharaan preventif terpadu ini diharapkan gangguan oleh alam bisa diminimalisir," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kemenperin Terbitkan Platform JIS dan Polimer untuk Percepatan Layanan Industri

News
| Sabtu, 28 September 2024, 22:37 WIB

Advertisement

alt

Menyusuri Assos, Permata di Aegean Utara Turki

Wisata
| Sabtu, 28 September 2024, 01:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement