Advertisement

Jelang Liga 1, PSS Dapat Amunisi Baru di Sektor Gelandang Bertahan

Catur Dwi Janati
Sabtu, 29 Juni 2024 - 23:17 WIB
Abdul Hamied Razak
Jelang Liga 1, PSS Dapat Amunisi Baru di Sektor Gelandang Bertahan Pemain muda PSS, Ferrel Arda Santoso. - Istimewa // PSS Sleman. 

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Menatap kompetisi Liga 1-2024/2025 yang bakal bergulir beberapa pekan ke depan, skuat PSS Sleman bakal ketambahan amunisi di lini tengah. Dipromosikan dari PSS Sleman U18, Ferrel Arda Santoso bakal menambah opsi posisi gelandang bertahan di kubu Super Elja.

Tentu, Ferrel bukan nama yang asing bagi PSS. Bersama PSS Sleman U18, Ferrel berkontribusi mempersembahkan gelar juara di kompetisi Elite Pro Academy Liga 1-2023/2024. Pemain berposisi gelandang bertahan ini kerap kali menjadi pilihan utama Pelatih Kepala PSS U18, Anang Hadisaputra untuk mengisi slot sebelas utama dan menjadi wakil kapten kesebelasan.

Advertisement

BACA JUGA: Link Livestreaming Jerman vs Denmark Babak 16 besar Euro 2024, Minggu 30 Juni, Mulai Pukul 02.00 WIB

Ferrel bergabung ke PSS Development Center sejak tahun 2021. Berkat ketekunan, kedisiplinan serta kemampuannya yang terus berkembang, kini Ferrel bergabung ke tim utama PSS pada musim 2024/2025. 

"PSS menjadi tim profesional pertama saya di Liga 1. Tentu saja saya sangat senang, bangga dan bahagia bisa bergabung di tim utama setelah bergabung lama di Akademi PSS," kata Ferrel di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Kamis (27/6/2024).

Mulai bergabung dengan skuat utama, Ferrel mengaku merasakan perbedaan yang signifikan saat latihan di tim senior. Perbedaan yang mencolok itu ada pada intensitas latihan di tim senior yang lebih tinggi dibandingkan saat di tim akademi. 

"Kecepatan latihannya juga sangat beda. Alhamdulillah di latihan hari ketiga saya sudah bisa beradaptasi mengikuti latihan bersama tim senior," tandasnya.

BACA JUGA: Link Livestreaming Swiss vs Italia Babak 16 besar Euro 2024 Malam Ini, Mulai Pukul 23.00 WIB

Menjadi bagian tim utama PSS Sleman, Ferrel punya harapan dan target pribadi bersama Super Elja. "Ke depannya saya pingin lebih baik lagi, berkembang secara permainan maupun aspek lain yang mendukung hal tersebut. Mengenai target utama, saya menginginkan mendapatkan menit bermain yang banyak di kompetisi Liga 1 musim ini," tegasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kemiskinan di Jateng Turun 0,30 Persen, Pj Gubernur Jateng Minta Semua Pihak Tetap Bekerja Keras

News
| Senin, 01 Juli 2024, 23:37 WIB

Advertisement

alt

Harga Tiket Masuk Museum Benteng Vredeburg dan Jam Buka

Wisata
| Sabtu, 29 Juni 2024, 16:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement