Advertisement
Adik Kandung Raja Jogja, Gusti Hadiwinoto Wafat karena Penyakit Ini
Gusti Hadiwinoto (tengah)-Harian Jogja - Gigih M Hanafi
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Adik kandung Raja Kraton Jogja sekaligus Gubernur DIY Sri Sultan HB X Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH) Hadiwinoto tutup usia di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr Sardjito Yogyakarta pada Rabu (31/3/2021) pagi.
Kepala Bagian Hukum dan Humas RSUP Dr Sardjito Yogyakarta Banu Hermawan saat dikonfirmasi di Yogyakarta, Rabu, menyebutkan adik kandung Raja Keraton Yogyakarta itu meninggal pada pukul 08.13 WIB karena penyakit jantung.
Advertisement
"Jantung murni. Masuk rumah sakit Hari Senin [29/3/2021]," kata dia.
KGPH Hadiwinoto atau yang akrab disapa Gusti Hadi meninggal pada usia 72 tahun. Ia putra ketiga Sri Sultan Hamengku Buwono IX dan KRA Widyaningrum.
Sekretaris Daerah (Sekda) DIY Kadarmanta Baskara Aji mengaku memperoleh informasi mengenai meninggalnya adik kandung Raja Keraton Yogyakarta itu pada pukul 08.30 WIB.
BACA JUGA: Ini 5 Negara yang Bisa Anda Kunjungi jika Sudah Suntik Vaksin Covid-19
"Saya dapat kabar dari Gusti Mangkubumi [Putri Sultan HB X], Gusti Hadi 'sedo' (meninggal dunia)," kata dia.
Ia mengaku belum mengetahui kapan jenazah Gusti Hadi akan dimakamkan.
Gusti Hadi, katanya, terakhir masih menghadiri rapat bersamanya di Kantor Kepatihan pada Senin (29/3/2021) mengenai tanah kesultanan dengan kondisi bugar.
"Terakhir di kantor saya di ruang rapat saya. Beliau masih tidak kelihatan 'gerah' (sakit). Masih banyak informasi yang disampaikan oleh beliau. Kalau untuk tanah-tanah kasultanan beliau paling menguasai," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jepang Naikkan Peringatan Perjalanan ke Iran di Tengah Kerusuhan
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- Surplus Beras, Petani Gunungkidul Pilih Simpan dalam Bentuk Gabah
- Sleman Gelar Diskusi Kelas Harian untuk UMKM Naik Kelas
- PHRI Dorong Sport Tourism di Pantai Glagah Kulonprogo
- Umat Kristen-Katolik Mengikuti Seminar Ekumenisme di Jogja
- Tambahan Bus Sekolah di Gunungkidul Tunggu Restu dari Kementerian
Advertisement
Advertisement



