Advertisement

Tiga Kali Diamputasi, Sigit Peroleh Bantuan Kaki Palsu dari Pemkot Jogja

Alfi Annisa Karin
Sabtu, 23 Maret 2024 - 15:27 WIB
Sunartono
Tiga Kali Diamputasi, Sigit Peroleh Bantuan Kaki Palsu dari Pemkot Jogja Salah satu warga Kotagede Sigit Prasetyo menerima bantuan kaki palsu dari Baznas Kota Jogja beberapa waktu lalu / Dokumentasi Pemkot Jogja

Advertisement

Harianjogja.com, KOTAGEDE—Seorang warga Kotagede bernama Sigit Prasetyo menerima bantuan berupa kaki palsu dari Pemkot Jogja beberapa waktu lalu. Sigit merupakan salah satu warga berkebutuhan khusus. Salah satu kakinya terpaksa harus diamputasi lantaran mengalami penyempitan pembuluh darah. Kondisi ini menyebabkan luka di kakinya dan tak kunjung sembuh. Ini bukan kali pertama kakinya diamputasi.

"Sudah tiga kali diamputasi, sehingga sulit berjalan kalau tanpa alat bantu," katanya.

Advertisement

BACA JUGA : Ramah Difabel, KPU Bantul Siapkan Alat Bantu Braille bagi Ratusan Penyandang Disabilitas Netra

Dalam kesehariannya, Sigit harus mengenakan alat bantu jalan. Biasanya, dia menggunakan tongkat kruk. Dia mengaku senang dan terbantu dengan bantuan kaki palsu yang diberikan oleh Pemkot Jogja. Dia juga berterima kasih, sebab dengan adanya kaki palsu ini dia bisa lebih percaya diri dan lebih mudah dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

"Alhamdulilah senang, bisa semangat lagi," ungkapnya.

Pemberian kaki palsu ini merupakan bagian dari program Yogya Peduli yang diinisiasi oleh Baznas Kota Jogja. Kepala Baznas Kota Jogja Syamsul Azhari menyebut pihaknya telah menyalurkan bantuan kepada 6 warga berkebutuhan khusus dalam dua bulan terakhir. Mulai dari bantuan kursi roda, tangan palsu, hingga kaki palsu.

"Bagian resolusi Baznas waktu rakortas untuk lebih peduli kepada pengentasan kemiskinan akut dan isu-isu penyandang disabilitas," kata Syamsul.

Penjabat Wali Kota Jogja Singgih Raharjo menyebut pemberian alat bantu ini adalah bentuk perhatian Pemkot Jogja untuk membantu kemandirian warga berkebutuhan khusus dalam beraktivitas.

BACA JUGA : Guru Pendamping Khusus Penyandang Disabilitas di Jogja Ditambah

"Ini adalah bentuk perhatian dan komitmen dari pemkot kepada warga Jogja yang memang membutuhkan bantuan," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

PBB Sebut Butuh 14 Tahun Bersihkan Puing di Gaza Imbas Agresi Israel

News
| Sabtu, 27 April 2024, 13:47 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement