Advertisement
Berikut Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 15 Februari 2025: Gas 3 Kg Langka hingga Biang Kerok Keracunan Massal di Tempel

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Selamat pagi pembaca setia Harian Jogja, semangat menjalani hari ini di bulan Februari 2025. Izinkan kami mengirimkan kabar dari Bumi Mataram Ngayogyakarta Hadiningrat, heritage-nya Indonesia, rumahnya start up.
Berikut kami sampaikan Top Ten News Harianjogja.com pada Sabtu 15 Februari 2025:
Advertisement
1. Pemda DIY Luncurkan Prototipe Insinerator Sampah untuk Sekolah
Pemda DIY meluncurkan purwarupa (protipe) insinerator sampah yang nantinya digunakan untuk sekolah-sekolah guna mengatasi permasalahan pengelolaan limbah. Alat yang dikerjakan oleh Balai Latihan Pendidikan Teknik (BLPT) DIY itu bekerja dengan cara membakar sampah dan hasilnya bisa digunakan untuk pupuk organik atau dijadikan paving block.
2. Kawasan Industri Piyungan Tak Kunjung Ada Perkembangan, Pemkab Bantul Layangkan Surat Teguran Kedua ke PT YIP
Pemkab Bantul akhirnya melayangkan surat teguran kedua kepada pengelola Kawasan Industri Piyungan (KIP), PT Yogyakarta Isti Parama (YIP) menyusul belum ada perkembangan signifikan untuk pengembangan kawasan tersebut.
3. Stok Langka, Harga Gas Melon di Gunungkidul Tembus Rp23.000 per Tabung
Sejumlah warga di Gunungkidul mengeluh karena kesulitan mendapatkan Liquefied Petroleum Gas (LPG) atau elpiji bersubsidi kemasan tiga kilogram. Kelangkaan terjadi sudah sejak dua minggu lalu sehingga harganya naik menembus Rp23.000 per tabung.
4. Dinas Kesehatan Sleman Paparkan Biang Kerok Keracunan Massal di Tempel
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sleman menyatakan bahwa seluruh sampel makanan yang diteliti di Balai Laboratorium Kesehatan dan Kalibrasi (BLKK) DIY mengandung bakteri Salmonella sp, Bacillus Cereus, dan Escherichia Coli. Bakteri-bakteri inilah yang menjadi biang kasus keracunan di Padukuhan Krasakan, Kalurahan Lumbungrejo, Tempel, Sleman.
5. Wajib Tiga Poin, Laga Kontra Arema Malang Jadi Kunci Nasib PSS di Papan Bawah Liga 1
Laga pekan ke-23 BRI Liga 1-2024/2025 mempertemukan PSS dengan Arema, Senin (17/2/2025). Laga yang digelar di Stadion Soepriadi, Blitar pukul 19.00 WIB itu bakal menjadi laga krusial bagi Super Elja.
6. Menjelang Ramadan, Delapan Tempat Karaoke Kulonprogo Ditertibkan Satpol PP
Satpol PP Kulonprogo telah mendata delapan tempat karaoke di wilayahnya menjelang Ramadan. Selain mendata, tempat hiburan ini juga ditertibkan agar menaati perizinan yang ada dan menghormati bulan puasa yang akan tiba.
7. Update Pembangunan Tol Jogja-Solo
Pembangunan Tol Jogja-Solo Seksi 2 Paket 2.2 Trihanggo-Junction Sleman mulai memasuki tahap pembangunan Ramp On. Jalan masuk ke jalur utama tol tersebut kini mulai digarap di sisi selatan ring road Trihanggo.
Selanjutnya di TikTok Harian Jogja https://vt.tiktok.com/ZSMNKpQnR/
8. Polemik Kandang Babi vs Warga di Bantul
Kepala Dukuh Ngepet, Srigading, Dalijo mengaku saat ini pihaknya telah berusaha agar kasus pengeroyokan terhadap S, salah satu peternak babi oleh warganya diselesaikan secara kekeluargaan.
Selengkapnya di X (Twitter) Harian Jogja
https://x.com/Harian_Jogja/status/1890261391887724920?t=mNQbj2jTDfkCX5_FdexYCA&s=19
9. Dikritik Banyak Pihak, Sri Mulyani: Anggaran Tetap Dipangkas Rp306 Triliun
Pemangkasan anggaran untuk kementerian/lembaga negara yang sejak awal diumumkan hingga sebesar Rp306,69 triliun dipastikan tidak berubah, meski banyak protes bermunculan.
Selanjutnya di Instagram Harian Jogja
https://www.instagram.com/p/DGDkj_EyMck/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiNWFlZA==
10. Puluhan Anak Muda Bakal Dipilih Jadi Duta Demokrasi Kota Jogja
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Jogja menggelar rekrutmen Duta Demokrasi.
Selanjutnya via Facebook Harian Jogja https://www.facebook.com/share/p/1A5ZXMixnn/
Demikian Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 15 Februari 2025. Selamat membaca.
Yuk Baca di App Install Aplikasi Harian Jogja Android klik https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tebar.harjo atau iPhone klik https://apps.apple.com/id/app/harian-jogja/id1669635740
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Top Ten News Harianjogja.com, Selasa 22 April 2025, Kisah Paus Fransiskus, Teras Malioboro Sepi Pengunjung, Kaliurang Jadi Merek Miras Diprotes

Top Ten News Harianjogja.com, Senin 21 April: Sampah Jogja, PNS Sleman Disekap hingga Kasus Gaji Karyawan Dipotong
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Isu Ijazah Palsu Jokowi Jadi Komoditas Musiman, Pengamat: Nalar Sudah Tidak Sehat!
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Peringati Hari Bumi, PP Nasyiatul Aisyiah Gulirkan Progam Massifkan Green Nasyiah untuk Kelestarian Lingkungan
- Viral Video Anggur Hijau Parangtritis, Pemkab: Pembuatan Video Tak Berizin
- Ramai Penolakan Miras Kaliurang, Satpol PP: Promosi Minuman di Medsos Banyak yang Ditake Down
- Cari Bibit Unggul, Pekan Olahraga Pelajar Digelar di Gunungkidul
- Kematian Paus Fransiskus, Haedar Nashir Sebut Dunia Kehilangan Sosok Penyeru Perdamaian
Advertisement