Advertisement

Beredar Narasi Perang Sarung di Ngemplak, Polisi Jelaskan Faktanya

Catur Dwi Janati
Rabu, 05 Maret 2025 - 15:47 WIB
Ujang Hasanudin
Beredar Narasi Perang Sarung di Ngemplak, Polisi Jelaskan Faktanya Ilustrasi tawuran. - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN -- Dugaan aksi perang sarung terjadi di wilayah Pokoh, Kapanewon Ngemplak pada Rabu (5/3/2025) pagi ramai dibicarakan di media sosial.  

Pada salah satu unggahan di media sosial, tertulis narasi perang sarung terjadi di Pokoh timur Terminal Pakem sekitar pukul 06.30 WIB. Dalam narasi itu juga tertera jika kelompok yang terlibat menggunakan helm yang diikatkan pada sarung dan ada pula yang membawa sabuk atau ikat pinggang. Orang yang terlibat dalam aksi tersebut disebut saling kejar-kejaran dari arah barat. 

Advertisement

Menanggapi informasi yang beredar tersebut, Kanit Reskrim Polsek Ngemplak, Iptu Lili Mulyadi menjelaskan bila dugaan aksi perang sarung tersebut merupakan limpahan dari aksi yang terjadi di Tlogo Putri, Kaliurang. 

"Jadi TKP-nya itu di Pakem, Tlogo Putri, itu [kejadian di Pokoh] hanya imbasnya, imbas kejadian perang sarung di Kaliurang, Tlogo Putri," jelas Lili pada Rabu (5/3/2025].

BACA JUGA: Kantor Kemenag Sleman akan Tukar Guling Puluhan Bidang Tanah Wakaf yang Terdampak Proyek Tol

Dari kejadian di Kaliurang, kelompok yang terlibat perang sarung melakukan aksi kejar-kejaran hingga wilayah Pokoh, Ngemplak. Selanjutnya video kejar-kejaran di depan SPBU Pokoh, Jl. Cangkringan ini lah yang beredar di media sosial. 

Sampai saat ini, petugas kepolisian imbuh Lili belum menerima adanya laporan korban terkait peristiwa ini. 

"Sementara di Ngemplak belum ada laporan terkait dengan korban, sampai detik ini belum ada pihak yang laporan," tandasnya.

Kendati demikian polisi saat ini tengah melakukan penyelidikan dan mencari saksi-saksi di lokasi kejadian. 

"Nanti kami kabarkan lagi informasi lebih lanjut," pungkasnya. (Catur Dwi Janati)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Kulonprogo Raih WTP Ke-12 Kali

Kulonprogo Raih WTP Ke-12 Kali

Jogjapolitan | 4 hours ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Lebih dari 84 Ribu Warga Afghanistan di Pakistan Dipulangkan

News
| Minggu, 20 April 2025, 20:37 WIB

Advertisement

alt

Hidup dalam Dunia Kartun Ala Ibarbo Fun Town

Wisata
| Sabtu, 12 April 2025, 10:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement