Advertisement

Tiap Bulan 7.162 Lansia Terlantar di Sleman Mendapat Bantuan

Fahmi Ahmad Burhan
Minggu, 20 Mei 2018 - 14:15 WIB
Yudhi Kusdiyanto
Tiap Bulan 7.162 Lansia Terlantar di Sleman Mendapat Bantuan Ilustrasi lansia - JIBI

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Sebanyak 7.162 lansia di Sleman mendapatkan bantuan sosial baik dari Dinas Sosial (Dinsos) Sleman maupun dari Pemerintah Pusat. Berbagai program bantuan tersebut bertujuan meningkatkan kualitas lansia agar mereka bisa mandiri.

Berdasarkan data Dinsos Sleman, sampai 2018 ada sebanyak 7.162 lansia terlantar di Sleman. Kepala Dinas Sleman, Sri Murni Rahayu, mengatakan setiap tahun ada beberapa program untuk penanganan lansia yang bertujuan agar mereka tidak kesepian dan bisa mandiri.

Advertisement

"Kami punya beberapa program untuk menangani lansia, baik dari Pemerintah Pusat, anggaran dari APBD, serta bantuan dari yayasan," ujar Sri Murni Rahayu saat ditemui Harian Jogja, Jumat (18/5/2018).

Sri Murni mengatakan tiap tahun ada 440 lansia yang mendapatkan program Asistensi Lanjut Usia Terlantar (Aslut), dan sebanyak 300 lansia mendapat bantuan sosial dari APBD melalui Dinsos Sleman. "Semuanya mendapatkan bantuan Rp200.000 per bulan," kata Sri Murni.

Selain bantuan dana, ada juga pelatihan untuk lansia yang digarap oleh yayasan bersama dengan Dinsos Sleman. Sedangkan bantuan yang difasilitasi oleh Dinsos Sleman khusus untuk lansia miskin. "Lansia diharapkan bisa mandiri setelah ada pelatihan, dari dana tiap bulan yang diberikan terkadang ada yang dimanfaatkan untuk membuka warung, atau untuk memenuhi kebutuhan hidup," ujar Sri Murni.

Sri Murni mengatakan semua program tersebut bertujuan agar meningkatkan kualitas hidup lansia di Sleman. "Sekarang kan usia harapan hidup di Sleman itu mencapai 76 tahun," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Ditanya soal Kemungkinan Maju di Pilkada, Kaesang Memilih Ini

News
| Jum'at, 26 April 2024, 19:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement