Advertisement

Ponsel Tiga Mahasiswa Papua Diretas Setelah Insiden di Asrama Papua

Triyo Handoko
Selasa, 30 Agustus 2022 - 23:07 WIB
Budi Cahyana
Ponsel Tiga Mahasiswa Papua Diretas Setelah Insiden di Asrama Papua Ilustrasi peretasan - Pixabay

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Tiga mahasiswa Papua yang menjadi pengurus Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Papua (IPMAPA) DIY mengaku mengalami peretasan setelah insiden penganiayaan berujung kematian pada pekan lalu.

Wakil Presiden IPMAPA DIY Esau Dawi Kazie menyebut selang beberapa jam setelah insiden di sekitar Asrama Papua, ponselnya tak bisa digunakan sama sekali padahal hidup. “Selain saya ada dua teman lain yang kondisi ponselnya seperti itu pada Rabu, 24 Agustus itu,” katanya, Senin (29/8/2022).

Advertisement

BACA JUGA:  Simak! Ini Barang Paling Laris saat Ramadan-Lebaran versi Tokopedia

BACA JUGA: Pengeroyokan yang Tewaskan 2 Suporter PSS Sleman Terkait dengan Brajamusti Suporter PSIM Jogja, Polres Akan Dalami Akar-akarnya

Akibat dugaan peretasan tersebut, Esau Kaize tak dapat berkomunikasi dengan siapa pun. “Mungkin kami dikira tak bisa melokalisasi isu kami sendiri, jadi ada pihak yang coba menyadap pembicaraan kami di ponsel demi kepentingan mereka,” jelasnya.

Padahal, Esau Kaize dan rekan-rekanya telah menyelesaikan masalah penganiayaan yang menyeret nama mahasiswa Papua secara umum. “Karena lokasi kejadian di Asrama Kemasan, kami taat prosedur hukum, kami serahkan barang bukti dan pelaku ke Polda DIY,” jelasnya.

Langkah penyerahan alat bukti dan pelaku, jelas Esau Kaize, dilakukan untuk menunjukan itikad baik mahasiswa Papua. “Kami pasti taat hukum yang berlaku dan kami bisa jaga nama baik kami sendiri” ujarnya.

Dugaan peretasan tersebut diamini Veronica Sawen yang ponselnya mengalami hal yang sama dengan Esau Kaizw. “Padahal kami bisa melokalisasi isu kami sendiri dan peretasan ini membuat kami merasa tak nyaman dan aman,” jelas Veronica.

BACA JUGA: Meski Kesal Fans PSS Tewas Dikeroyok, Sultan HB X Mengaku Susah Membekukan Suporter Bola

Ketidaknyamanan dan perasaan tidak aman juga dialami Irto Mamoribo. Ponselnya tidak bisa digunakan. Irto menyebut kontak nomornya digunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain tanpa sepengetahuannya.

“Ini berbahaya sekali, ketika ada orang menghubungi saya tapi yang berkomunikasi dengan orang tersebut bukan saya, ini kan bisa terjadi salah paham dii publik,” tandasnya.

BACA JUGA:  Laptop Harga 6 Jutaan Terbaik, Mulai Axioo Mybook Hingga Acer Aspire

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Ada Rentetan Gempa, BMKG Imbau Warga Salatiga Tetap Tenang

News
| Senin, 29 Mei 2023, 12:47 WIB

Advertisement

alt

Kulonprogo Diminta Siapkan Pariwisata Bertaraf Internasional

Wisata
| Senin, 29 Mei 2023, 05:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement