Advertisement
Olahraga Massal, KlikDokter Run Fest Akan Digelar Perdana di Jogja

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Sekitar 2.000 pelari akan mengikuti KlikDokter Run Fest yang digelar di Jogja, Minggu (30/10/2022) mendatang. Selain menikmati event lari, seluruh peserta akan dikenalkan dengan beragam napak tilas baik terkait dengan sejarah maupun kesehatan.
VP of Marketing KlikDokter, Mia Argianti, mengatakan di event yang pertama ini, KlikDokter Run Fest menghadirkan sejumlah kategori. Mulai kategori Half Marathon atau 21K, kategori 10K dan 5K. "Kami berharap agar event ini dapat menjadi annual event pada tahun-tahun selanjutnya," ucapnya melalui rilis yang diterima Harian Jogja, Selasa (13/9/2022).
Advertisement
Selain ketiga kategori itu, katanya, ada satu kategori yang dinilai menyenangkan yakni kategori 5K Walk. Untuk kategori ini, dapat diikuti oleh Individu maupun keluarga meliputi 1 pendamping 1 anak, 2 pendamping 1 anak dan 2 pendamping 2 anak.
BACA JUGA: Sultan Tegaskan Karyawan Mal Malioboro dan Hotel Ibis Tidak Akan Dipecat
Namun untuk hadiah akan diberikan pada kategori 21K dan 10K dengan kategori pemenang Pelajar di bawah usia 19 tahun dan Umum atau Master di atas usia 45 tahun. "Pendaftaran akan ditutup pada 30 September. Informasi terkait pendaftaran dapat dilihat melalui official website KlikDokter www.klikdokterrunfest.com," katanya.
Mia berharap Run Fest Half Marathon tersebut membuka kesempatan kolaborasi antara berbagai pihak untuk turut serta menyukseskan wisata kesehatan di Indonesia. "Rangkaian acara tidak akan berhenti di tahun ini, di tahun yang akan mendatang harapannya akan ada lokasi-lokasi baru untuk memajukan pariwisata,” tutur Mia.
Ketua Perhimpunan Kedokteran Wisata Kesehatan Indonesia, Mukti Eka Rahadian, berharap Run Fest Half Marathon dapat menjadi kegiatan annual, karena ajakan Jaga Sehatmu merupakan hal yang bersifat berkepanjangan. "Kami mengharapkan dukungan dari segenap masyarakat demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan ini," harapnya.
BACA JUGA: Sejumlah Warga Jogja Adukan Persoalan Bansos BBM Bermasalah ke Forpi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement

Bolehkah Vaksin Booster Sekaligus Imunisasi Campak? Begini Kata Dokter Anak
Advertisement

Menengok Lava Bantal, Destinasi yang Dahulu Hanya Jadi Objek Penelitian Mahasiswa
Advertisement
Berita Populer
- Top 7 News Harianjogja.com, Jumat 27 Januari 2023
- 2023 Ada 1.111 Tempat Ibadah di DIY yang Terima Bansos
- Kisah Lengkap Bocah 9 Tahun di Jogja Dikabarkan Lolos dari Penculikan Anak
- Pembangunan Sleman Fokus Pada Isu Kemiskinan dan Kesejahteraan
- Asyik! Jaringan Gas Mulai Dipasang di Sleman, Ini Titik Lokasinya
Advertisement
Advertisement