TPS Transisi Tahap I Siap Dipakai, lalu Bagaimana dengan TPS Transisi II?

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL — Pembangunan TPS Transisi tahap I di area TPST Piyungan diklaim sudah kelar dan siap dipakai. Lalu, bagaimana dengan rencana pembangunan TPS Transisi tahap II?
Kepala Bidang Cipta Karya DPUP-ESDM DIY, Rosdiana Puji Lestari mengatakan kini pihaknya segera merencanakan TPS Transisi tahap II.
“Bulan ini kami akan merencanakan TPS Transisi tahap II dengan anggaran sekitar Rp35 miliar untuk tahun depan. Karena kan anggaran pemda terbatas,” kata Rosdiana, Senin (10/10/2022).
BACA JUGA: Kelompok Warga di Jogja Ini Sukses Kelola Sampah Organik lewat Metode Kandang Maggot
Sementara Kepala DPUP-ESDM DIY, Anna Rina Herbranti, membenarkan, pembangunan TPS Transisi baru selesai untuk tahap I.
"Kami membangun dua TPS Transisi dengan total luas 2,1 hektare. TPS Transisi I selesai dibangun dengan luas 1,1 hektare, sedangkan yang kedua akan dibangun tahun depan," kata Anna.
Soal anggaran, Anna mengakui pembangunan TPS Transisi I menelan bujet hingga Rp19,8 miliar. “Pagu anggarannya itu Rp25 miliar, terkontrak sekitar Rp19,8 miliar,” lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Bisa Dicoba! Ini 3 Wisata Air di Jogja Langsung dari Sumbernya
Advertisement
Berita Populer
Advertisement