Partai Politik di Bantul Masih Menunggu Rekapitulasi KPU
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Rekapitulasi pemilu tingkat kabupaten oleh KPU Bantul masih berlangsung pada Kamis (29/2/2024). Walau beberapa partai sudah membuat perhitungan internal untuk caleg yang lolos, mereka masih menunggu rekapitulasi selesai untuk mengumumkannya.
Ketua KPU Bantul, Joko Santosa, menjelaskan rekapitulasi di tingkat kabupaten sudah dimulai sejak Rabu (28/2/2024) dan masih berlangsung pada Kamis (29/2/2024). “Hari ini sudah dapat sembilan kapanewon,” ujarnya.
Advertisement
Meski demikian ia mengatakan untuk hasil sementara wilayah-wilayah yang sudah selesai direkapitulasi, hasilnya masih belum bisa disampaikan dan menunggu rekapitulasi keseluruhan selesai. “Belum bisa [menyampaikan],” katanya.
Baca Juga
Update Perolehan Suara Sementara Pemilu 2024 DPRD Bantul, Lengkap Per Dapil
Perolehan Suara Sementara Pileg DPRD Bantul 2024, Dapil 3 Didominasi Petahana
Update Daftar 7 Caleg DPRD DIY dengan Suara Terbanyak dari Dapil Bantul Timur, Petahana Tetap Unggul
Beberapa partai juga masih menunggu rekapitulasi KPU Bantul selesai untuk mempublikasi caleg-caleg yang lolos. Ketua PDIP Bantul, Joko Purnomo, mengatakan saat ini masiih menunggu proses rekapitulasi. “Kita masih nunggu Rekap KPU,” ungkapnya.
Ketua Golkar Bantul, Paidi, sudah membuat perhitungan perolehan kursi, namun belum bisa mengumumkan nama-namanya. “Enam kursi. Untuk calegnya nunggu pengitungan hasil rekapitulasi tingkat kabupaten,” kata dia.
Berdasarkan perolehan suara sementara di web pemilu 2024, Bantul dipimpin oleh PDIP dengan jumlah 66.655 suara, kemudian disusul PKB dengna jumlah 41.812 suara, ketiga Gerindra dengan jumlah 29.945 suara dan keempat PKS dengan jumlah 29.170 suara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Kronologi Truk Box Tabrak Motor di Jalan Turi-Tempel yang Tewaskan Satu Orang
- Stok Darah dan Jadwal Donor Darah di Wilayah DIY Hari Ini, Kamis 21 November 2024
- Pilkada Bantul: TPS Rawan Gangguan Saat Pemungutan Suara Mulai Dipetakan
- BPBD Bantul Sebut 2.000 KK Tinggal di Kawasan Rawan Bencana Longsor
- Dua Bus Listrik Trans Jogja Senilai Rp7,4 Miliar Segera Mengaspal
Advertisement
Advertisement