Advertisement

Rekomendasi Kemendagri Belum Keluar, Sekda Kulonprogo Diisi Pelaksana Harian

Catur Dwi Janati
Jum'at, 02 September 2022 - 08:47 WIB
Sirojul Khafid
Rekomendasi Kemendagri Belum Keluar, Sekda Kulonprogo Diisi Pelaksana Harian ILustrasi lelang jabatan - JIBI

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO—Jabatan Sekretaris Daerah Kulonprogo yang ditinggalkan Astungkara yang purna tugas, sementara akan diisi oleh Pelaksana Harian (Plh) Sekda. Posisi Sekda diisi Plh untuk sementara waktu lantaran rekomendasi Sekda definitif dari Kemendagri belum keluar.

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan (BKPP) Kulonprogo, Sudarmanto, menjelaskan saat ini tahapan untuk pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama Sekda di Kulonprogo masih dalam proses menunggu izin atau rekomendasi dari Kemendagri. "Karena memang sebelum dilakukan pelantikan atau pun dilakukan penetapan Sekda, itu harus ada rekomendasi dari Kemendagri," kata Sudarmanto, Kamis (1/9/2022).

Advertisement

Sembari menunggu rekomendasi turun, sementara jabatan Sekda yang sudah habis, maka berdasarkan Perpres No.3/2018 bahwa bupati atau Penjabat Bupati bisa menunjuk secara sementara Pelaksana Harian (Plh) Sekda. Penunjukan Plh Sekda ini hanya berlangsung kurang lebih tujuh hari tugas.

Ketika rekomendasi Sekda dari Kemendagri belum turun, sementara dalam hitungan hari Plh sudah ditunjuk oleh Bupati, dan ada rekomendasi Gubernur tentang Penjabat (Pj) Sekda, maka akan diproses penetapan Pj. Sekda terlebih dahulu sambil menunggu rekomendasi Sekda definitif.

BACA JUGA: Sekda Astungkara Pensiun mulai Besok, Ini yang ia Pesankan pada ASN Kulonprogo

"Sambil menanti secara waktu rekomendasi dari Kemendagri sehingga suatu saat bisa ditetapkan Sekda secara definitif," tandasnya.

"Penunjukan Plh itu hanya sementara, sangat sementara sekali dan itu dibenarkan oleh undang-undang dalam suasana menunggu rekomendasi Penjabat (Pj.) Sekda dan juga menunggu rekomendasi Sekda definitif atau pun izin pelantikan Sekda," terangnya. 

Saat ini jabatan Plh Sekda diampu oleh Asisten Perekonomian Pembangunan dan Sumber Daya Alam, Sekretariat Daerah Kulonprogo, Bambang Tri Budi Harsono. Sementara untuk posisi Penjabat Sekda masih dalam proses. "Yang sekarang hari ini kami Plh Sekda," tegasnya.

Diterangkan Sudarmanto dari sejumlah pendaftar, ada tiga kandidat yang berproses dalam seleksi pengisian jabatan Sekda hingga akhir. Hasil rekomendasi dari Kemendagri nantinya akan mengeluarkan secara definitif final satu nama Sekda.

BACA JUGA: Kasus HIV AIDS Kulonprogo Bergerak Fluktuatif, Ini Sebarannya

"Jadi sebetulnya di tingkatan kabupaten ini ya tetap mengusulkan, katakanlah nama yang akan memenuhi kualifikasi terbaik dari tiga nama itu, berdasarkan dari hasil evaluasi Gubernur. Tapi finalnya dari Mendagri sehingga kami belum bisa memampukan secara pastinya sebelum izin terakhir sudah di tangan," tuturnya. 

Saat ditanya siapa nama terbaik yang diusulkan Pemkab Kulonprogo, Sudarmanto belum bisa menyebutkan nama kandidat tersebut. "Mohon izin teman-teman sekalian kalau itu saya belum bisa matur ya. Karena tiga itu lah yang mudah-mudahan dan insyaallah menjadi kandidat Sekda terkuat terbaik dari tiga itu," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Satuan Pendidikan Diwajibkan Memperhatikan Kebutuhan Siswa dengan Kondisi Khusus

News
| Jum'at, 26 April 2024, 10:57 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement