Advertisement
Tabrak Jembatan Sorogenen Kalasan, Pengendara Vario Terlempar ke Sungai
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Seorang pengendara motor terjatuh ke sungai usai menabrak jembatan Sorogenen di Kalasan. Korban mengalami sejumlah luka-luka dan belum sadarkan diri akibat insiden ini.
Kanit Laka Satlantas Polresta Sleman, AKP Mulyanto mengungkapkan kecelakaan tunggal ini terjadi pada Selasa (15/10/2024) Sekitar pukul 08.50 WIB di Jl. Jogja-Solo, tepatnya Jembatan Sorogenen, Sorogenen, Purwomartani, Kalasan.
Advertisement
Insiden ini bermula ketika A (30) warga Ngaglik yang mengendari Honda Vario melaju dari arah Solo ke arah Jogja. Namun sesampainya di Jl. Jogja-Solo tepatnya di Jembatan Sorogenen motor yang ditunggangi korban oleng dan menabrak jembatan. "Oleng ke kiri dan membentur jembatan, hingga terjatuh di sungai," terang Mulyanto
BACA JUGA : 87 Orang Meninggal Dunia karena Kecelakaan di Bantul Sepanjang April-September 2024
Korban jatuh ke sungai sedangkan motor yang ditungganginya tertinggal di atas jembatan. Insiden ini membuat korban mengalami patah tulang hingga cedera kepala berat.
"Mengalami patah tangan kiri, sobek telapak tangan kanan, sobek hidung, sobek pipi kanan, memar leher, memar dada, tidak sadar diri, kesadaran menurun, cedera kepala berat dan di opname rumah sakit," tegasnya.
Selain itu akibat insiden ini, motor Vario yang dikendarai korban mengalami sejumlah kerusakan. Kerusakan yang dialami mencakup setang yang bengkok, slebor depan pecah hingga lampu depan depan pecah. Kerugian materiil akibat insiden ini ditaksir mencapai jutaan rupiah. "Sekitar Rp2,5 juta," tegasnya.
Polisi masih menelusuri penyebab kendaraan yang dikendarai korban bisa oleng. Sampai berita ini dibuat, korban dijelaskan Mulyanto masih belum tak sadarkan diri. "Karena apa belum bisa dipastikan dan yang bersangkutan saat ini belum sadar," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Mantan Presiden AS Jimmy Carter Meninggal, Sejumlah Tokoh Dunia Ucapkan Belasungkawa
Advertisement
Liburan, Berikut Perbandingan Harga Tiket Pesawat Garuda, Super Airjet, dan Citilink
Advertisement
Berita Populer
- Terapkan KRIS Tahun Depan, Ini Sarpras yang Disiapkan RSUD Panembahan Senopati Bantul
- Sunaryanta Minta Manajemen Olahraga Renang Dilakukan Lebih Profesional
- Usulkan Pembentukan Badan Eksplorasi Nasional, Anggota DPR RI Totok Daryanto: Kita Jangan Selalu Bergantung Swasta
- Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Senin 30 Desember 2024, Ada Penambahan Jam di Libur Tahun Baru
- Jadwal Terbaru KRL Solo-Jogja Senin 30 Desember 2024: Berangkat dari Stasiun Palur, Jebres, Stasiun Balapan dan Purwosari
Advertisement
Advertisement