Advertisement
Ketua DPRD DIY Yakinkan Publik Terkait Keamanan Vaksin Covid-19
Ketua DPRD DIY Nuryadi. - Harian Jogja/Sunartono
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Politikus PDIP yang juga Ketua DPRD DIY Nuryadi berusaha meyakinkan publik DIY soal keamanan vaksin Covid-19. Ia menyatakan kesiapannya untuk disuntik vaksin Covid-19 paling awal jika memenuhi syarat sesuai dengan aturan Kemenkes.
Nuryadi mengatakan Presiden Jokowi sudah memberikan contoh dengan menyatakan kesiapannya untuk diberikan vaksin pertama kali demi memberikan kepercayaan kepada rakyat Indonesia, bahwa vaksin itu aman. Oleh karena itu ia pun siap untuk divaksin pertama kali di DIY demi meyakinkan warga DIY bahwa vaksin yang diberikan pemerintah termasuk aman. Tetapi kesiapan itu harus diikuti dengan sejumlah persyaratan yang memenuhi dari sisi kesehatan.
Advertisement
BACA JUGA : Begini Alur Penyimpanan dan Pengiriman Vaksin Covid-19
“Pak Jokowi sebagai presiden sudah mencoba nomor satu untuk diberikan vaksin, kalau saya memenuhi, saya nomor satu [diberi vaksin untuk DIY] enggak apa-apa. Siap saya, kalau memang memenuhi, karena secara kesehatan ada yang tidak dibolehkan karena sesuatu. Sepanjang saya memenuhi saya siap divaksin nomor satu,” ungkap Nuryadi di DPRD DIY, Selasa (5/1/2021).
Nuryadi tidak masuk dalam kriteria yang diperbolehkan untuk diberikan vaksin Covid-19 karena saat ini telah berusia 63 tahun. Adapun salah satu ketentuan penerima vaksin tahap awal ini adalah berusia di bawah 60 tahun.
Nuryadi menyadari pentingnya pejabat untuk memberikan contoh vaksinasi di awal untuk meminimalisasi terjadinya kekhawatiran masyarakat. Menurutnya masyarakat harus diyakinkan bahwa saat ini vaksin menjadi terapi yang paling baik untuk pencegahan Covid-19.
BACA JUGA : 26.800 Vaksin Covid-19 Sudah Tiba di Jogja
“Yang perlu tekankan adalah vaksin merupakan terapi paling manjur saat ini yang dilakukan pemerintah. Jika ada kekhawatiran masyarakat DIY tidak ada salahnya memang Forkopimda mendahului untuk divaksin. Tetapi yang terpenting adalah masyarakat paham bahwa vaksin itu betul-betul baik digunakan untuk melawan Covid-19, jangan sampai kacau pikirannya,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Dukung Mobilitas dan Pariwisata, KAI Tambah Perjalanan Kereta Api
Advertisement
Besok, 2 Kereta Pusaka Keraton Jogja Berusia Ratusan Tahun Diarak
Advertisement
Berita Populer
- Buang Sampah Sembarangan, Dua Warga di Bantul Didenda Rp200 Ribu
- Grand Livina Terbakar di Tanjakan Tompak Kulonprogo
- Hujan Deras Disertai Angin Kencang Terjang Bantul, 10 Titik Terdampak
- Kampung Nelayan Merah Putih di Pantai Baru Ditarget Rampung Akhir 2025
- Polisi Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Kecelakaan Maut di Rongkop
Advertisement
Advertisement



