Advertisement
Sah! KPU Kota Jogja Tetapkan 40 Anggota DPRD Terpilih

Advertisement
Harianjogja.com, GEDONGTENGEN—Proses pemilihan umum serentak di Kota Jogja resmi selesai. Ini ditandai dengan ditetapkannya para calon legislatif terpilih oleh KPU Kota Jogja, Selasa (28/5/2024).
Ada 40 anggota DPRD Kota Jogja yang ditetapkan. Seluruhnya terbagi dalam 5 daerah pemilihan (dapil). Riciannya, Dapil 1 sebanyak 9 kursi, Dapil 2 sebanyak 7 kursi, dan Dapil 3 sebanyak 8 kursi. Sementara, Dapil 4 ada 6 kursi, serta Dapil Lima ada 10 kursi.
Advertisement
Ketua KPU Kota Jogja Noor Harsya Aryo Samudro menuturkan penetapan anggota DPRD Kota Jogja ini bisa dilakukan usai pihaknya menerima surat dinas dari KPU RI. Ini berkaitan dengan gugurnya gugatan bacaleg Partai Ummat beberapa waktu lalu soal dugaan perubahan perolehan suara.
"Kami menerima surat dinas dari KPU RI untuk segera melakukan penetapan kursi dan penetapan anggota terpilih Kota Jogja," kata Harsya saat ditemui, Selasa.
Sementara, Harsya mencatat anggota DPRD termuda adalah Novita Mawar Sharon. Dia terpilih menjadi anggota DPRD Kota Jogja saat menginjakkan usia ke-23 tahun. "Kelahiran 28 November 2000," imbuhnya.
Baca Juga
Ini Dia yang Jadi Potensi Kerawanan Pilkada di Jogja
Gugatan Caleg Partai Ummat Ditolak, Daftar Anggota DPRD Kota Jogja Terpilih Segera Ditetapkan
Penetapan Anggota DPRD Kota Jogja Ditunda, Masih Menunggu Hasil Putusan MK
Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Kota Jogja Erizal turut memaparkan komposisi parpil terpilih pada Pileg lalu. Partai PDIP menjadi partai dengan perolehan kursi terbanyak, yakni 11 kursi. Disusul Gerindra, Golkar, dan PKS masing-masing sebanyak 5 kursi. Ada juga PKB dengan raihan 2 kursi.
"Lalu PPP, PAN, Nasdem masing-masing 4 kursi," katanya.
Beberapa nama petahana kembali muncul. Seperti misalnya, Ririk Banowati yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua Komisi C DPRD Kota Jogja. Lalu, ada juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Jogja Sinarbiyat Nujanat dan masih ada nama-nama petahana lainnya. Namun, nama-nama baru juga mulai muncul, salah satunya adalah Ketua DPC PKB Kota Jogja Solihul Hadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Libur Lebaran Hari Kedua, Malioboro Mulai Dipadati Wisatawan
- Pospam Hargodumilah Tangani Tujuh Kendaraan Bermasalah
- Viral, Sampah Berserakan di Pintu Masuk Jalan Dagen Malioboro, Begini Tanggapan UPT
- Hari Kedua Lebaran, Ribuan Penumpang Masih Berdatangan di Stasiun Daop 6 Jogja
- Polisi Ungkap Jenazah yang Ditemukan di Kali Code Pleret Merupakan Warga Wonogiri
Advertisement
Advertisement