Top 7 News Harianjogja.com Rabu 29 Mei 2024: KPU Kota Jogja Tetapkan 40 Anggota DPRD Terpilih hingga Korupsi Taru Martani
Advertisement
JOGJA—Selamat pagi, semangat menjalani hari. Izinkan kami mengirimkan kabar dari Bumi Mataram Ngayogyakarta Hadiningrat, heritage-nya Indonesia, rumahnya start up.
Berikut kami sampaikan Top 7 News Harianjogja.com pada Rabu 29 Mei 2024:
Advertisement
1. Sah! KPU Kota Jogja Tetapkan 40 Anggota DPRD Terpilih
Proses pemilihan umum serentak di Kota Jogja resmi selesai. Ini ditandai dengan ditetapkannya para calon legislatif terpilih oleh KPU Kota Jogja, Selasa (28/5/2024).
2. Pergub Baru Pemanfaatan Tanah Kalurahan Diketok, Masa Sewa Jadi 5 Tahun
Pemda DIY menerbitkan Peraturan Gubernur (Pergub) No. 24/2024 tentang Pemanfaatan Tanah Kalurahan, menggantikan pergub sebelumnya, Pergub No. 34/2017. Dalam pergub yang baru, kalurahan didorong untuk memanfaatkan tanah kalurahan untuk pengentasan kemiskinan.
3. Dirut Taru Martani Jadi Tersangka Korupsi Idle Cash Rp18,7 Miliar
Direktur Utama PT Taru Martani, NAA, ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemda DIY tersebut, oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) DIY, Selasa (28/5/2024).
4. Menuntut Pencabutan Uang Pangkal, Ratusan Mahasiswa Berkemah di Halaman Rektorat UGM
Ratusan mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) melakukan aksi dengan berkamping di halaman Gedung Rektorat UGM. Aksi yang direncanakan akan berlangsung sepekan ini dilatarbelakangi oleh kebijakan Iuran Pengembangan Institusi (IPI) yang diterapkan oleh UGM.
5. Selama 1,5 Tahun, Karyawan Pabrik Sarung Tangan di Gunungkidul Kena PHK, Ini Penyebabnya
Sebanyak 242 karyawan di salah satu perusahaan di Gunungkidul terkena pemutusan hubungan kerja selama 1,5 tahun terakhir. Dinas Perindustrian, Koperasi, UKM dan Tenaga Kerja (DPKUKMTK) Gunungkidul mencatat perusahaan itu bergerak di sektor manufaktur, tepatnya adalah pembuatan sarung tangan.
6. Cegah Penyalahgunaan Tanah Kas Desa, Apdesi Bantul Dukung Penerbitan Pergub No.24/2024
Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Bantul mendukung penuh penerbitan Pergub DIY Nomor 24 tahun 2024 tentang Pemanfaatan Tanah Kalurahan.
7. Pilkada Kulonprogo Makin Meriah, Bakal Calon Bupati Berlomba Pasang Baliho
Suasana jelang Pesta Demokrasi di Kulonprogo semakin menggeliat dengan maraknya baliho yang memacak foto disertai slogan dan tanda pengenal diri dari para kandidat Pilkada 2024. Baliho yang dipasang para kandidat ini beragam bentuk, ukuran, dan lokasinya.
Demikian Top 7 News Harianjogja.com, Rau 29 Mei 2024. Selamat membaca.
Yuk Baca di App Install Aplikasi Harian Jogja Android klik https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tebar.harjo atau iPhone klik https://apps.apple.com/id/app/harian-jogja/id1669635740
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Tegaskan Tak Ada Penyertaan Modal kepada Aneka Dharma untuk Proyek ITF Bawuran
- Warga Keluhkan Pembakaran Sampah oleh Transporter, DLH Bantul Siap Bertindak
- 2 Sekolah di Kulonprogo Ini Berpotensi Terdampak Pembangunan Tol Solo-Jogja-YIA
- Viral Aksi Mesum Parkiran Abu Bakar Ali Jogja, Satpol PP Dorong Adanya Kontrol Sosial
- Pemkot Berkomitmen Selesaikan Sampah dari Hulu sampai Hilir
Advertisement
Advertisement