Advertisement
UGM Akan Bangun Pusat Kreativitas, Sultan: Bisa Jadi Tempat Diskusi Mahasiswa

Advertisement
Harianjogja.com, DANUREJAN--UGM akan membangun kawasan pusat kreativitas di lahan bekas bangunan Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjasoemantri (PKKH). Kawasan ini untuk mengembangkan pendidikan kepemimpinan, kebudayaan dan kewirausahaan yang menjadi tempat meleburnya antara mahasiswa, masyarakat dan pelaku usaha.
Advertisement
Gubernur DIY, Sri Sultan HB X, berharap kawasan yang akan dibangun UGM ini nantinya bisa menjadi perpaduan pendidikan kepemimpinan dan taman kebudayaan.
BACA JUGA : Sultan Bolehkan Kuliah Luring, Ini Respons UGM dan UNY
“Menjadi tempat aktivitas mahasiswa, bagaimana kita bicara leadership, kebudayaan, diintegrasikan jadi satu. Kami ingin bagaimana mahasiswa kalau kuliah ora terus mulih [tidak langsung pulang], bisa diskusi, ngobrol, di tempat itu, suasana bisa dibangun,” katanya usai menerima kunjungan Rektor UGM Panut Mulyono di Kompleks Kepatihan, Senin (29/3/2021).
Di kawasan tersebut juga bisa menjadi tempat dialog antara mahasiswa dan dosen, dengan suasana yang lebih santai. “Entah sesama mahasiswa, dengan dosen, tidak mesti di ruangan, sambil duduk minum kopi. Bagaimana dialog dalam mencapai pengalaman pemikiran perlu dilatih,” ujarnya.
Rektor UGM Profesor Panut Mulyono, menjelaskan kawasan pusat kreativitas ini akan menempati lahan seluas 4 hektar dengan komposisi bangunan 60%. “Memadukan pendidikan kepemimpinan, kewirausahaan, kebudayaan dalam satu kawasan,” ujarnya.
Panut telah meminta masukan Gubernu DIY terkait rencana pembangunan kawasan ini. “Tadi saran dan masukan sudah kami terima untuk penyempurnaan desain yang harapanya nanti bisa segera finalisasi DED [detail engineering design], dan pelelangan” katanya.
BACA JUGA : 3 Bupati Dilantik, Ini Saran Pakar UGM Terkait Prioritas
Ia memastikan kawasan tersebut tidak eksklusif untuk civitas akademika UGM saja, melainkan bisa diakses masyarakat umum. “Publik bisa masuk, angkringan, berbagai tempat olahraga, jogging track boleh ada di situ,” kata dia.
Kawasan ini diharapkan dapat menambah satu bangunan ikonik sebagai tempat meleburnya mahasiswa, masyarakat, pelaku usaha, juga menjadi temapt pertemuan mahasiswa dengan perusahaan yang mencari tenaga ahli lulusan UGM.
Saat ini bangunan PKKH telah diratakan dan ditutup dengan seng. Pembangunan kawasan pusat kreativitas ini akan berjalan multi years, yang akan dimulai pada tahun ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Jelang Natal Saatnya Wisata Ziarah ke Goa Maria Tritis di Gunungkidul, Ini Rute dan Sejarahnya
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Prameks Relasi Jogja-Kutoarjo, Minggu 3 Desember 2023
- Jadwal Keberangkatan Bus DAMRI Hari Ini, Minggu 3 Desember 2023
- Rute Bus Trans Jogja Menuju Lokasi Wisata Prambanan dan Malioboro
- Jelang Libur Nataru, Puluhan Kamera Pengintai Dipasang di 20 Titik
- Top 7 News Harian Jogja Online, Minggu 3 Desember 2023
Advertisement
Advertisement